Kasi Lembaga Disdik Kota Depok Bapak Gunawan, SE Memimpin rapat persiapan lomba berjenjang (FLS3N) Tingkat Kota Depok bersama Panitia dan Dewan Juri yang di tunjuk oleh Dinas Pendidikan Kota Depok yang memiliki kompeten dalam bidang FLS3N. Turut hadir Para Pengawas Pembina Sekolah Dasar dan Kepala Sekolah.
Rapat yang di gelar di ruang kelas SD Negeri Mekarjaya 31 Kecamatan Sukmajaya Kota Depok ini di gelar pada Kamis, 10 April 2025 berlangsung tertib dan dalam Sambutannya Kasi Lembaga Disdik Kota Depok Bapak Gunawan, SE menyampaikan mendukung penuh kegiatan Lomba Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) tingkat kota Depok. Beliau menambahkan tujuan dari rapat ini adalah menentukan waktu dan tata cara pelaksanaan Lomba Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) tingkat kota Depok agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar